Senin, 11 April 2011

Homer V.S Shopper


Saatnya berbagi pengalaman lagi tentang tingkah polah si kembar ini (nunjuk diri sendiri,, hehe,,,:D). Siapa bilang kembar selalu sama??? That's wrong! Setidaknya itu bagi kami. Walau terlahir sebagai kembar identik, tapi bukan berarti kebiasaan kami selalu sama. No, no, no! Termasuk yang satu ini. Homer V.S Shopper.



Ada kebiasaan yang sangat berbeda dari kami. Homer berlaku untuk Dita dan Shopper berlaku untuk saya. Yap, mungkin kebiasaan ini bisa mempermudah membedakan antara saya dan Dita. Jika saya sangat suka shopping, Dita sama sekali tidak suka. Jika seorang Dika bisa menghabiskan 4 jam untuk berkeliling dan berbelanja di pusat perbelanjaan, jangan harap Dita mau melakukannya. Dita tipe orang yang tidak suka keramaian. Maka tak heran, jika untuk urusan membeli baju, seringnya adalah saya yang menemani Mamah atau Teh Rike berbelanja. Hoho,,,




Yahh,,, begitulah,,, Dita lebih nyaman berada di rumah ketimbang harus repot-repot berbelanja yang membuatnya pusing. Hehe,,, Beda sekali dengan saya. Bagi saya, shopping bisa menjadi obat stress paling ampuh. :D

Mungkin inilah yang disebut dengan, "Saling melengkapi". Dan inilah salah satu dunia kami yang berbeda. :D

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Don't be shy, write your mind! ^_^